Jerawat, keriput, noda, lingkaran hitam adalah sejumlah masalah kulit yang kita hadapi setiap hari. Terkadang karena selalu ingin tampil cantik membuat Anda kecanduan dengan iklan dan membeli segala sesuatu yang bisa membuat kulit Anda terlihat lebih menarik.
Sayangnya, Anda baru sadar kemudian bahwa untuk membuat kulit lebih bercahaya dan terlihat lebih bersih, diperlukan perawatan dari dalam. Dan iya, apa yang Anda makan akan mencermikan kondisi kulit Anda, sehingga Anda harus berhati-hati tentang apa yang Anda makan.
Berikut ini ada beberapa jenis makanan yang dianggap paling buruk bagi
kesehatan kulit dari luar. Selengkapnya bisa Anda simak berikut ini, dilansir dari
magforwomen.com. Jangan lupa untuk mencobanya agar kulit Anda bisa sehat dan bebas dari masalah.
|
Photo oleh : 4774344sean ©crestock.com |
1. Gula
Gula adalah salah satu jenis makanan yang tidak dapat dihindari, kecuali Anda penderita
diabetes. Tapi terlalu banyak gula juga dapat menyebabkan masalah pada kulit Anda. Kadar gula yang terlalu tinggi dalam darah dapat merusak protein kolagen baik yang terdapat dalam kulit.
2. Garam
Ketika Anda sudah memasuki usia 40 tahun dan kuatir tentang kulit Anda, Anda kemudian mulai mengurangi konsumsi garam. Namun, jangan berpikir itu hanya berlaku ketika Anda sudah menginjak usia 40 tahun. Menurunkan jumlah konsumsi garam sejak dini justru akan sangat baik untuk kesehatan kulit Anda.
Ketika Anda mencapai usia pertengahan, efek terlalu banyak konsumsi garam akan terlihat pada wajah Anda berupa bengkak dibawah mata Anda. Kelebihan garam dapat menyebabkan retensi air dan pembengkakan. Jadi, lebih rendah garam akan membuat kulit Anda terlihat lebih muda.
3. Kafein
Jika Anda sedang jatuh cinta dengan kopi atau apapun yang berhubungan dengan kafein, Anda akan kecewa. Kafein meningkatkan produksi kortisol dalam tubuh dan hasilnya adalah tubuh Anda akan terlihat lebih tua. Efek diuretik yang meningkatkan kemungkinan dehidrasi dan dapat menyebabkan keriput pada kulit Anda.
Selain itu, kafein juga akan meninggalkan noda pada gigi Anda dan dapat menyebabkan gigi Anda menjadi rusak. Namun, bukan berarti Anda harus menghindari kopi secara permanen, tapi akan lebih baik jika Anda bisa menguranginya. Beralih ke teh hijau, bukan kopi, karena teh hijau merupakan antioksidan yang hebat dan sedikit efek dehidrasi.
4. Makanan Dengan Lemak Trans
Bagi Anda yang mencintai kulit dan kesehatan Anda, Anda harus menghindari lemak trans atau lemak yang sebagian besar ditemukan dalam makanan cepat saji dan margarin. Lemak jenis ini akan menyumbat arteri Anda dan tidak akan memungkinkan air untuk mencapai sel-sel dalam tubuh Anda.
Pada saat yang sama, jangan menghindari lemak mono alami seperti yang terdapat dalam minyak zaitun dan juga kelapa. Mereka pada gilirannya melindungi kulit Anda dari radikal bebas yang dapat membuat Anda terlihat jadi lebih tua.
5. Makanan Tinggi Glisemik
Makanan yang mengandung glisemik tinggi seperti roti putih, pasta, kentang, sereal komesial harus Anda kurangi konsumsinya jika Anda ingin kulit Anda tetap kenyal. Hal ini karena dapat meningkatkan gula darah dan akhirnya mempercepat proses penuaan dengan memecah kolagen dan elastin, dua protein penting untuk kesehatan kulit.
Setiap kali Anda merasa seperti kelebihan karbohidrat, coba untuk beralih ke makanan yang terbuat dari gandum seperti bagel, tortilla, bayam, atau quinoa yang sehat dan ramah terhadap kulit. Jadi, sekarang Anda sudah tau mana makanan yang harus dihindari untuk kesehatan kulit Anda. Makan sehat, minum banyak air dan melakukan beberapa latihan untuk kulit sehat dan indah.