Khusus bagi wanita, penuaan dini merupakan salah satu momok yang sangat menakutkan. Tidak heran jika para wanita rela mengeluarkan biaya cukup besar untuk bisa tetap menjaga penampilan tetap muda dengan kulit kencang. Apakah Anda termasuk orang yang takut dengan penuaan dini?
Menurut magforwomen.com, ada beberapa makanan yang dipercaya mampu melawan penuaan dini. Mau tau makanan apa saja yang ampuh untuk melawan penuaan dini? Selengkapnya bisa Anda simak berikut ini. Mudah-mudahan apa yang Anda makan sudah termasuk dalam daftar dibawah ini.
|
Photo By Saidaonline.com |
1. Coklat Hitam
Untuk menjaga kulit tetap kencang, Anda bisa mengkonsumsi
coklat hitam. Alasannya adalah karena coklat hitam kaya akan nutrisi yang berfungsi untuk meregenerasi sel kulit. Namun jangan terlalu berlebihan karena coklat hitam bisa berbahaya bagi pencernaan jika dikonsumsi terlalu berlebihan. Hal tersebut karena coklat hitam sulit untuk dicerna oleh lambung.
2. Buah Alpukat
Selain rasanya enak, alpukat juga sangat bagus untuk menjaga kekencangan kulit. Kandungan vitamin E-nya sangat penting untuk menjaga
kesehatan kulit dan juga untuk
kesehatan rambut. Anda bisa mengkonsumsinya dalam bentuk jus atau dalam bentuk yang masih segar untuk mendaptkan manfaatnya.
3. Buah Melon
Makan buah melon setiap hari dipercaya ampuh untuk melawan penuaan dini. Konsumsi buah melon secara rutin setiap hari untuk mendapatkan manfaatnya yang luar biasa bagi kesehatan kulit.
4. Sayuran Segar
Makan sayuran segar setiap hari dipercaya ampuh untuk melawan penuaan dini. Selain itu, konsumsi sayuran juga bisa menyehatkan bagi
jantung. Demikian menurut hasil penelitian terbaru.
5. Buah Berry
Berry kaya akan vitamin C yang sangat bagus untuk melancarkan sirkulasi darah dan juga sebagai sistem imun. Konsumsi berry secara rutin sangat bagus untuk melawan penuaan dini.
Selain 5 makanan tersebut diatas, masih ada beberapa jenis makanan yang dipercaya ampuh untuk
melawan penuaan dini. Diantaranya adalah kacang, kopi, teh hijau dan juga kedelai. Bagaimana, mau mencobanya? Salam sehat!